Pengurus PSMS Medan mewacanakan utuk merekrut beberapa pemain berkualitas mengisi skuad musim depan. Salah satu pemain yang diincar adalah Noh Alamsyah, striker Arema Indonesia.
Striker timnas Singapura itu disebutkan Sekretaris Umum PSMS, Idris SE, masuk daftar buruan Ayam Kinantan musim depan. Namun harapan tersebut dipastikan pupus setelah Noh dikabarkan sudah resmi berseragam Deltras Sidoarjo musim depan.
Pernyataan itu diungkapkan manajemen Deltras dengan menerangkan sudah ada kesepakatan antara pihak klub dengan striker asal Singapura tersebut. Salah satu pengurus Deltras, Ahmad Zaini, memastikan striker yang akrab disapa Along itu sudah terikat kontrak.
"Dia rekrutan pertama Deltras. Pemain asing lainnya masih kita seleksi. Sudah resmi, tapi belum bisa ke Sidoarjo karena masih ada keperluan di Malang," ungkap Zaini, Senin.
Setelah dua musim berada di Malang dan mempersembahkan trofi juara plus runner-up Indonesian Super League (ISL), Along belum mendapatkan kepastian soal kelanjutan kariernya. Arema sendiri belum memutuskan pemain asing yang akan dipakai musim depan.
Kepindahan Along sudah tercium sejak musim lalu kala Arema mengalami krisis finansial. Along, yang sudah tak tahan dengan situasi di kubu Singo Edan, pun menyiratkan niatnya hengkang.
Sebelumnya, wacana untuk memburu Noh Alamshah disampaikan Idris. Saat ini, PSMS memang tengah dalam masa persiapan untuk berkompetisi musim depan. Selain Noh, Ayam Kinantan juga mengincar beberapa pemain Arema lainnya, seperti M Ridwan dan Ahmad Bustomi.
No comments:
Post a Comment