USAI ditahan imbang Arema Malang di ajang Indonesian Super League (ISL) kemarin, PSMS hanya punya waktu seminggu untuk kembali berjibaku. Tanggal 20 Februari mendatang, Affan Lubis dkk harus melawan Persiba Bantul di ajang Copa Indonesia di Stadion Teladan.
Oleh karenanya, pelatih PSMS Liestiadi pun mengalihkan perhatiannya untuk fokus di Copa. “Setelah laga kontra Arema kemarin, jadwal PSMS di ajang ISL akan kembali bergulir di bulan Maret mendatang. Jadi saat ini kita akan langsung fokus ke pertandingan melawan Persiba Bantul di ajang Copa Indonesia,” bilang Liestiadi usai pertandingan kemarin.
Namun belum ada kejelasan di mana PSMS akan menggelar latihan, untuk menatap laga kontra Persiba Bantul mendatang. Apakah masih di Bandung, atau segera kembali ke Medan. “Kita belum dapat kabar dari manajemen, mengenai di mana kita akan menggelar latihan. Mungkin masih di Bandung. Biasanya beberapa hari sebelum tanding baru ke Medan,” katanya.
Mengenai hasil laga kontra Arema, Liestiadi tampaknya sadar bahwa manajemen PSMS pasti kecewa dengan hasil itu. “Tentu saja manejemen pastinya kecewa. Sama dengan saya dan pemain,” bebernya.
Namun, Liestiadi mengaku setidaknya PSMS sudah mulai menunjukkan permainan dengan grafik yang bagus. Hal itu diukur Liestiadi sejak bergulirnya putaran kedua ISL.
“Ada perkembangan penampilan anak-anak. Dan hal itu cukup signifikan. Setidaknya bisa menjadi modal berharga menatap laga selanjutnya,” pungkasnya
No comments:
Post a Comment