Thursday, November 13, 2008

Jamu Persiraja, PSMS Berharap Tampil Di Teladan

Cukup lama terusir dari kandangnya, manajemen PSMS Medan berharap bisa tampil di hadapan publiknya saat menjamu Persiraja Banda Aceh di ajang Copa Dji Sam Soe Indonesia 2008.


Oleh Yuslan Kisra

Manajer PSMS Medan Sihar Sitorus menyatakan pihaknya berharap bisa tampil dihadapan publiknya saat menjamu Persiraja Banda Aceh, di leg pertama babak 48 besar turnamen Copa Dji Sam Soe Indonesia 2008, di Stadion Teladan, Medan, 25 November mendatang.

Maklum saja masih kata Sihar, karena Ayam Kinantan sudah cukup lama terusir dari kandangnya, akibat home basenya dianggap tidak layak oleh Badan Liga Indonesia (BLI) untuk menggelar pertandingan Superliga. Sehingga dipastikan pendukung setianya sudah sangat merindukan PSMS kembali tampil di Medan.

"Kami memang berharap demikian, meski masih harus melakukan sedikit pembenahan agar stadion itu bisa diterima BLI. Semoga saja pada laga melawan Persiraja nanti tidak sampai diguyur hujan. Takut lapangannya tergenang sehingga tidak bisa digunakan," tutur Sihar kepada GOAL.com ketika dihubungi melalui telepon selulernya, Senin (10/11) malam.

Masih kata pria yang juga direktur utama PT Togos Gopas, selaku pengelolah PSMS Medan, jika saja BLI kembali tidak membolehkan PSMS tampil di Stadion Teladan, pihaknya akan mengajukan stadion alternatif yang tidak jauh dari Kota Medan. Hal itu agar mudah dijangkau pendukung setia PSMS.

"Sampai saat ini kami memang belum menyiapkan stadion alternatif. Sebab besar harapan kami bisa diberikan izin tampil di Stadion Teladan. Apalagi karena ini sifatnya turnamen yang tentunya tidak menyamai pertandingan Superliga," pungkas Sihar.

No comments: