Thursday, June 7, 2012

Dua Gol Edward Wilson Menangkan Semen Padang Atas PSMS


Dua gol pemain depan Edward Wilson Junior (Edu) telah membawa Semen Padang (SP) menang 2-0 atas PSMS Medan pada laga leg pertama Piala Indonesia di Stadion Haji Agus Salim Padang, Sumatera Barat, Rabu. Dua gol yang diciptakan pemain yang bekebangsaan Liberia tersebut dicetak pada menit 89 melalui tendangan pinalti dan pada penghujung babak kedua, tepatnya menit 93 masa injury time melalui tandukan kepalanya. Laga Semen Padang dengan PSMS ini berlangsung kurang menarik. PSMS yang hanya berharap hasil imbang dikandang SP, lebih banyak bertahan. Sementara SP yang berusaha meraih gol sebanyak-banyaknya berusaha keras membongkar pertahanan PSMS dari semua lini. Namun, disiplinnya lini belakang PSMS menjaga daerahnya, membuat usaha keras tim yang berjuluk “kabau sirah” tersebut selalu kandas di kaki pemain bertahannya yang digalang kapten tim Vagner Luis. Peluang emas SP lewat kaki Esteban Vizcarra pada menit ke-44 juga gagal dikonversi menjadi gol dan hanya membentur mistar gawang. Skor 0-0 bertahan sampai babak pertama berakhir. Di babak kedua, pola permainan bertahan kembali diperagakan PSMS, dan tim yang berjuluk “ayam kinantan” itu hanya meninggalkan satu pemain di depan yakni penyerang asingnya Julio Al. Sedangkan sembilan pemain lainnya melakukan pola pertahanan. Menghadapi keadaan permainan seperti itu, carateker pelatih SP Suhatman Imam melakukan pergantian pemain dengan memasukan Joshua Pahabol dan menarik keluar Ferdinand Sinaga pada petengahan babak kedua. Keberuntungan Semen Padang terjadi pada menit ke-88. Mustafa Aji yang melewati beberapa pemain belakang PSMS melakukan tendangan jarah jauh. Tendangannya itu membentur tangan pemain belakang Ayam Kinantan dalam kotak penalti. Wasit yang berdiri di dekatnya langsung menunjuk titik putih. Edward yang dipercaya sebagai algojo berhasil menyelesaikan tugasnya dengan baik. Edward kembali membuktikan kepiawainnya dalam mencetak gol dipenghujung babak kedua yang memaksimalkan tendangan pojok dari sisi kanan gawang PSMS. Skor 2-0 bertahan sampai akhir pertandingan. Dengan hasil tersebut peluang SP untuk maju kebabak berikutnya terbuka lebar, tim itu hanya butuh hasil seri atau jangan sampai kalah dengan lebih dari dua gol pada pertandingan leg kedua yang akan berlangsung di Medan. (ant)

No comments: